17 September 2016

Film Bioskop Terbaru September 2016

film terbaru september

1.New Godzilla (Shin Godzilla)

  Film perdanana nya tayang di akhir juli 2016.Film ini melibatkan 300 pemain extra dan 180 mobil yang di bintangi oleh,Satomi Ishihara,Hiroki Hasegawa,Yutaka Takenouchi.
Film yang bercerita tentang kemunculan Godzilla ini,sudah di produksi dengan berbagai versi.Film Godzilla pertama di tahun 1954,dan anime nya tayang di televisi di tahun 1978.Nanti akan saya tulis lebih lengkapnya tentang Godzilla.

2.One Piece Gold

Sebelum tayang di bioskop,saya kira dari judul tersebut bercerita tentang masa-masa  kejayaan Gol D Roger. Ternyata bercerita tentang Grand Tezoro,yaitu kapal pesiar mewah. Kapal itu milik Grid Tezoro,seorang pemakan buah iblis "gold gold fruits".

Apa yang di sentuh Tezoro akan menjadi emas,karena itulah dia menjadi sangat kaya. Tezoro sengaja menjebak Luffi dkk,untuk datang ke kapal mewahnya.
Didalam kapal tersebut tersedia segala fasilitas,kasino,restoran,cafe,sirkuit,dll.
Luffi dkk benar-benar dalam bahaya jika tanpa bantuan Karina.
Karina adalah teman sesama profesi dengan Nami.Walaupun Karina menolong,itupun karena dia mempunyai tujuan yang Nami sendiri tidak sadari,bahwa dia tertipu untuk kedua kalinya oleh Karina.

3.Your Name Is?

Film anime ini sangat populer,dan sejak tayang perdananya di akhir agustus2016,sampai sekarang (september 2016)bioskop selalu penuh.Dikhabarkan pula dalam seminggu penjualan karcis sudah mencapai 2milyar.Gambar-gambar dalam anime inipun terbaik dalam film anime sebelumnya. Bercerita tentang dua orang anak sma yang didalam mimpinya masing-masing saling bertemu.

Taki (cowok) anak sma yang tinggal di Tokyo dan Mitsusa (cewek)yang tinggal di desa.
Dalam mimpi jiwa mereka tertukar,Taki masuk ke Mitsusa dan sebaliknya.
Setelah bangun dari mimpi,ternyata bukan sekedar mimpi dan memang mereka tertukar.
Walaupun raga tetap sama,namun sangat susah bagi keduannya untuk beradaptasi dengan jiwa yang tertukar tersebut.Ternyata Mitsusa sakit dan Taki harus menemukan Mitsusa untuk menolong nya.
Pengisi suara Taki(Kamiki Ryonosuke)
Penulis dan sutradara(Shinkai Makoto)

4.Yell For The Blue Sky

  Film ini di angkat dari komik tenar yang dalam judul Jepang nya "Aozora Eru".
  Bercerita tentang  kisah cinta anak sma.Tsubasa(Cewek)yang didalam kelasnya selalu
  di ejek teman teman nya sendiri.Sehingga dia merasa memang tak sanggup mencapai
  impian dan masa depannya sendiri.Sampai suatu hari datanglah murid baru yang bernama
  Yamada Daisuke(cowok).Daisuke masuk klud baseball,dan Tsubasa masuk klub musik terompet.
  Daisuke dan Tsubasa menjadi teman,dan mereka berjanji saling memberi semangat
  untuk menjadi pemain profesional.Di saat Tsubasa hampir mencapai impiannya,ternyata
  Daisuke mendapat kecelakaan dan cedera di kakinya.Hmm..bagaimana kisah akhirnya?
 

5.Koe No Katachi

Anime ini juga tidak kalah menariknya,sama-sama di ambil dari komik.
Bercerita tentang seorang anak perempuan kelas enam sd Misima Shoko(cewek)yang mempunyai kekurangan tidak bisa mendengar.Shoko memakai alat bantu dengar setiap harinya.
Dia selalu mendapat ejekan dan dari teman kelasnya,terutama dari Ishida Shoya(cowok).
Akhirnya Shoya mendapat karma dari perbuatannya.Apa yang telah dia perbuata kepada
Shoko berbalik mengenai dirinya.Semua teman menjauhi Shoya,sampai dia sekolah sma.
Dia selalu sendiri tanpa teman.Pada suatu hari dia berjumpa dengan Shoko di sekolah yang sama.
Shoya mengajak pertemanan dengan Shoko dan diterima.
Shoko pula lah yang membantu Shoya untuk mendapatkan kembali teman-temannya.


No comments:

Post a Comment